Dampak Perang Dunia 1
Dampak Perang Dunia 1 dalam Bidang Politik
1. Lahirnya Negara-Negara Baru yang Merdeka
Salah satu dampak PD 1 yang cukup nyata dapat kita amati adalah adanya beberapa negara memisahkan diri atau memutuskan untuk merdeka bebas dari kekuasaan negara lain. Contohnya seperti Rumania , Cekoslavia , Polandia , Finlandia , Hongaria , dan Yugoslavia.
2. Dibentuknya LBB (Liga Bangsa-Bangsa)
Liga Bangsa-Bangsa adalah organisasi yang dibentuk untuk tujuan penyelesaian pertentangan/konflik melalui cara damai yakni dengan diplomasi dan negosiasi serta melucuti senjata dan mencegah perang. LBB dibentuk pada tahun 1920 , setelah dilakukannya konferensi perdmain di Paris pada tahun 1919.
Keberadaan LBB ternyata gagal untuk mencegah terjadinya perang , hal ini dibuktikan dengan adanya pertempuran yang masih berlanjut pada perkembangan berikutnya , seperti PD II. Pasca Perang Dunia II LBB secara resmi dibubarkan , perannya digantikan oleh PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa).
Dampak perang dunia 1 dalam bidang politik lainnya adalah keruntuhan kekaisaran monarki besar di Eropa. Perlu kalian ketahui , Eropa merupakan basis kekuasaan monarki terbesar di Dunia , beberapa diantaranya seperti Kekaisaran Jerman , Turki , Rusia dan Ottoman. Kemenangan PD I di pihak Sekutu mengakibatkan kekuasaan monarki hancur , kerajaan-kerajaan tersebut kemudian sistem pemerintahannya berubah menjadi Republik.
Dampak Perang Dunia 1 dalam Bidang Ekonomi
Selain di bidang politik , dampak PD 1 juga dirasakan dalam bidang Ekonomi. Tidak hanya dirasakan oleh negara-negara di Eropa , tapi menyeluruh sampai ke penjuru dunia. Berikut ini dampak perang dunia 1 dalam bidang ekonomi , antara lain :
1. Terjadinya Depresi Besar dibidang Ekonomi
Depresi Besar atau lebih lazim dikenal dengan sebutan zaman Malaise merupakan sebuah peristiwa menurunnya tingkat ekonomi di seluruh dunia , baik itu negara industri dan berkembang. Zaman Malaise ini berlangsung setelah perang dunia 1 , lebih tepatnya pada tahun 1929. Pendapatan negara-negara yang mengandalkan bidang industri turun drastis. Penurunan pendapatan juga dirasakan oleh penduduk pedesaan yang mengandalkan hasil pertanian karena harga produk ini juga mengalami penurunan sekitar 40 sampai 60%.
2. Hancurnya Pusat Industri di Eropa
Sebelum dan saat jalannya PD I , benua Eropa merupakan pusat berkumpulnya industri besar di dunia sekaligus pusat berlangsungnya perang dunia 1. Adanya perang besar di wilayah benua biru ini tentu saja mempengaruhi bidang perindustrian , beberapa diantaranya hancur , tidak bisa beroperasi , dan mengakibatkan banyak perusahaan industri gulung tikar.
Baca Juga :
3. Rusaknya Daerah Pertanian dan Peternakan
Selain dibidang industri , wilayah penghasil pertanian dan hewan ternak juga terkena dampak yang diakibatkan dari perang dunia 1 ini. Berlangsungnya perang mengakibatkan pusat pertanian dan peternakan di negara-negara yang terlibat hancur. Untuk mengembalikan kondisi seperti semula , tentu membutuhkan waktu lama dan biaya yang tidak sedikit.
4. Hancurnya sarana fisik dan nonfisik dalam bidang ekonomi.
5. Banyak bermunculan pengangguran di negara-negara Eropa.
6. Negara yang terlibat perang dijerat hutang yang digunakan untuk biaya keperluan perang.
Leave a Comment